Rabu, 15 April 2020

Pandemi

Pandemi covid 19. Tak pernah terbayangkan sebelumnya akan mengalami peristiwa ini. Betapa seisi dunia dibuat takut olehnya. Hingga sebagian besar negara menerapkan kebijakan lockdown untuk menyelamatkan warganya dari serangan virus yang mematikan ini.
Virus yang lebih dikenal dengan sebutan virus corona ini bernama severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2), yaitu virus yang menyerang sistem pernapasan.Penyakit karena infeksi virus ini disebut COVID-19. Virus Corona bisa menyebabkan gangguan pada sistem pernapasan, pneumonia akut, bahkan kematian. Yang membahayakan adalah bahwa virus ini menular dengan sangat cepat, bahkan lebih cepat dari penularan virus sars. Sehingga WHO menyatakan covid 19 sebagai pandemi, artinya menyerang hampir seluruh bagian dunia.
Allaahu akbar...betapa agung Kuasa Mu Ya Allah. Hanya dengan mengirimkan mahluk mikroskopis, Engkau menunjukkan bahwa manusia tak berdaya tanpa Kuasa Mu. Dan entah kapan pandemi ini akan berakhir, karena di Indonesia saja, semakin hari jumlah kasus positif semakin bertambah. Bahkan kepala BNPB menyatakan, bahwa puncak pandemi di indonesia adalah 1,5 bulan lagi dari sekarang, atau sekitar bulan juni. Ya Allah, kuatkanlah kami..
Yang bisa kita lakukan selama ini adalah  ikhtiar dengan menerapkan pola hidup bersih & sehat, stay at home atau melakukan aktivitas di rumah saja. Dan kalau pun ada kepentingan sehingga harus keluar rumah, usahakan untuk  menjaga jarak dan memakai masker ketika berada di ruang publik. Bahkan sebagian pemerintah daerah telah menerapkan PSBB atau pembatasan sosial berskala besar untuk mengurangi menyebarnya virus ini.  Semoga ikhtiar ini membuahkan hasil, dan semoga Allah segera mengangkat wabah ini dari muka bumi, Aamiin Ya Allah..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ramadhan yang berbeda

Hari ini bertepatan dengan hari ketiga bulan ramadhan di tahun ini. Dan ramadhan kali ini sangatlah berbeda. Di beberapa wilayah...